Notification

×

Iklan

SELAMAT DATANG DI MEDIA ONLINE GLOBAL TIMUR NEWS

Iklan

SELAMAT DATANG DI MEDIA ONLINE GLOBAL TIMUR NEWS

Wakili Bupati Halut, Nelson Sahetapy Sampaikan Ini

Sabtu, 25 Mei 2024 | 13:14 WIT Last Updated 2024-05-25T04:14:09Z


Foto : Nelson Sahetapy Wakili Bupati Halut di pelantikan

Ambon
- Globaltimur.com - Mewakili Bupati Frans Manery, Asisten I Bidang Pemerintahan Nelson Sahetapy, Hadir Di Pelantikan Dan Pembekalan Panwaslu Kecamatan Se-Kabupaten  Halmahera Utara.


Halut - Globaltimur.com -  Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Halmahera Utara (Halut) melakukan Kegiatan Pelantikan dan Pembekalan Panwaslu Kecamatan Se-Kabupaten  Halmahera Utara di Aula Green Land Hotel Desa Gura Kecamatan Tobelo. Sabtu (25/05/2024).


"Kegiatan pembekalan yang di laksanakan saat ini adalah sebagai bentuk kesiapan dari Badan Pengawas Pemilu ( Bawaslu ) dalam menghadapi Pilkada tahun 2024 ini."


Menghadiri kegiatan, Ketua Bawaslu Kabupaten Halut Ahmad Idris, SE, Mewakili Bupati Halut Asisten I Bidang Pemerintahan Pemda Halut Drs. F.N Sahetapy, MH, Kasat Intelkam Polres Halmahera Utara. Iptu Djamalulail Mustafa, A.md, Pasi Intel Kodim 1508 Kapten Inf Rehan Pramasputra, Mewakili Kasat Reskrim Polres Halmahera Utara IPDA Ricky Rikardo Indoratu, S.T.rK, Camat Tobelo Safrudin Lawhin, Komisioner Bawaslu Jenfanher Lahi,S.Pd, Peserta Panwaslu Kecamatan Se-Kabupaten Halmahera Utara.


"Ketua Bawaslu Kabupaten Halmahera Utara Ahmad Idris, SE, dalam sambutannya menyampaikan," Prosesi pelantikan yang kita laksanakan saat ini memiliki nilai yang kuat, karena pentahapan pilkada tahun 2024 sudah mulai berjalan, dan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) itu lahir berdasarkan instruksi agar segera membentuk struktur kelembagaan dalam proses Pilkada yang akan kita lalui.


Hari ini ada 51 orang yang akan dilantik dalam 17 Kecamatan di Kabupaten Halmahera Utara, semoga kedepan dapat meningkatkan kerja dalam menjelang Pilkada agar kita dapat menyiapkan diri kita, ujar Ahmad. 


Untuk dalam menunjang kerja kita dalam Pilkada kedepan nanti, maka diharapkan semua staf mari kita bersama - sama siap mengawasinya, ungkap Ahmad. 


"Dikesempatan yang sama Asisten I Bidang Pemerintahan Pemda Halut Drs. F.N. Sahetapy, MH, juga menyampaikan sambutannya," Hari ini kita boleh ada dalam acara pelantikan Panwascam SE - Kabupaten Halmahera Utara. Tentunya Pemda Halut sangat mendukung dalam kegiatan Pelantikan ini.


Tugas dan tanggung jawab ini, agar sumpah yang sudah kita ucapkan merupakan tanggung jawab dalam diri kita Pribadi, tanggung jawab yang dibeban pada diri kita agar dapat dilaksanakan sebaik mungkin, ungkap Sahetapy. 


Dari pengalaman sebelumnya telah kita lalui dalam Proses Legislatif yang lalu, merupakan pengalaman agar kedepan kita dapat bekerja keras bersama - sama dalam tahapan Pilkada yang sebentar lagi kita akan kita jalani, ujar Sahetapy. 


Karenanya itu marilah kita sama-sama untuk bergandengan tangan dalam menyukseskan Pilkada kedepan dan semoga dapat berjalan dengan aman, lancar dan tertib, pintah Sahetapy mengakhiri. (Yansen)

×
Berita Terbaru Update