Notification

×

Iklan

SELAMAT DATANG DI MEDIA ONLINE GLOBAL TIMUR NEWS

Iklan

SELAMAT DATANG DI MEDIA ONLINE GLOBAL TIMUR NEWS

Coffee Morning Dinas Kominfo Provinsi Maluku Bersama Awak Media, Ini Yang Di Bahas

Senin, 11 Desember 2023 | 17:12 WIT Last Updated 2023-12-11T08:12:50Z


Ambon
- Global Timur News - Dalam rangka penyebarluasan, serta menjalin silaturahmi antara Pemerintah Daerah Provinsi Maluku dengan insan pers baik cetak, elektronik maupun online, maka Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Maluku menyelenggarakan kegiatan Coffee Morning dengan tema "Pertumbuhan Ekonomi di Provinsi Maluku Tahun 2023.

Bertempat di The View Cafe, Jln Pitu Ina (Depan Kantor DPRD Provinsi Maluku), Karang Panjang, Amantelu Ambon, Senin (11/12/2023) pukul 09:00 Wit Coffee Morning dilaksanakan, dengan dihadiri oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Drs. Melkias M. Lohy, M.T, beserta jajaran, Tim Gubernur Percepatan Pembangunan, Kepala Bapedda Provinsi Maluku Antoni Lailossa, Kepala BPS provinsi Maluku yang diwakili Tim Neraca Bpk Erhard Hatulesila, Kepala BI perwakilan Maluku yang diwakili Deputi Kepala Perwakilan BI Maluku Bpk Jalal Masihuwey, serta di ikuti oleh kurang lebih 80 rekam Media Online, cetak maupun elektronik.

Kepala Dinas Infokom Provinsi Maluku Melkias M Lohy menyampaikan, Dinas Kominfo Provinsi Maluku hadir dalam sebuah acara Coffee Morning dalam kaitan dengan bagaimana pemerintah maupun masyarakat dan media melihat pertumbuhan ekonomi di provinsi Maluku tahun 2023.

"Provinsi Maluku dalam pertumbuhan ekonomi signifikan pada triwulan ketiga tahun 2023 dan faktor-faktor apa saja yang berpengaruh bagi pertumbuhan ekonomi di Maluku, hal ini menjadi penting dan menjadi perhatian bagi kita. Salah satunya adalah jumlah penduduk yang sangat menentukan dalam pertumbuhan ekonomi," ungkap Lohy.


Dikatakan, jumlah barang dan modal juga menjadi suatu penentu pertumbuhan ekonomi di Maluku, kemudian luas tanah, kekayaan alam, dan teknologi yang digunakan juga sangat penting. Namun sisi faktor eksternal yang mempengaruhi pertumbuhan ekonomi adalah nilai tukar, perdagangan luar negeri, dan keluar masuknya investasi.

Lohy berharap, kepada teman-teman media untuk memberikan kontribusi pikir dalam diskusi dan sharing bersama, karena yang kita lihat adalah bagaimana peran ekonomi dalam pengembangan Maluku supaya bisa sejajar dengan Provinsi-provinsi lain.

Pada kesempatan ini, juga dilakukan pemaparan materi sekaligus tanya menjawab antara narasumber dan awak media, untuk bagaimana sama-sama menjawab peran ekonomi dalam pengembangan pembangunan di Provinsi Maluku. (DLN

×
Berita Terbaru Update