Notification

×

Iklan

SELAMAT DATANG DI MEDIA ONLINE GLOBAL TIMUR NEWS

Iklan

SELAMAT DATANG DI MEDIA ONLINE GLOBAL TIMUR NEWS

Meriahkan Dirgahayu RI Ke - 79, KKG Gugus 1 Seram Barat Gelar Lomba O2SN dan Seni

Kamis, 08 Agustus 2024 | 11:40 WIT Last Updated 2024-08-08T13:31:55Z

Foto : Menyongsong Dirgahayu RI ke 79, KKG gugus 1 seram Barat gelar kegiatan lomba 

Piru
- Globaltimur.com - Menyongsong Dirgahayu kemerdekaan Republik Indonesia yang mana jatuh pada tanggal 17 Agustus 1945, yang kini berusia 79 Tahun tepatnya 17 Agustus 2024, seluruh instansi pemerintah, TNI, Polri serta masyarakat turut memperingati perayaan HUT Dirgahayu RI dengan berbagai kegiatan perayaan.


Tidak kala hal tersebut pun di laksanakan KKG gugus satu Seram Barat, yang melibatkan sekolah Dasar di Desa Piru, Kecamatan Seram Barat, Kabupaten Seram Bagian Barat, sebanyak enam sekolah dalam mengikuti kegiatan Lomba O2SN dan Seni.


Mewakili Kepala Dinas Pendidikan saat membuka kegiatan lomba O2SN yang bertempat di halaman sekolah SD Inpres 2 Piru, pukul 09 : 00 Wit, Adam Latupono Kabid pembinaan pendidikan dasar dinas pendidikan Kab.SBB dalam arahan singkatnya mengatakan" kegiatan ini di laksanakan bertujuan agar adanya penguatan karakter, dengan sebuah harapan dapat mencapai juara yang bukan menjadi sebuah faktor utama, namun di dasari dari karakter yang baik dalam meraih juara.


Dalam meraih juara kata Latupono" merupakan sebuah pembinaan karakter yang harus di jadikan dasar utama, mengawali sebuah keberhasilan harus di awali dengan sebuah karakter yang baik, bukan pada siapakah dia yang juara satu-nya, namun karakter dan kreatifitas itulah yang menjadi dasar utama meraih sebuah juara. Ungkap Latupono


Indonesia emas tahun 2045 berhasil dan tidaknya ada pada para generasi muda yang kini mulai di bentuk dalam sebuah pembinaan dewan guru sehingga bisa terwujud nantinya Indonesia emas di tahun 2045, kita harus memulai dari sekarang karena jika bukan sekarang kapan lagi, dan kalau bukan generasi sekarang siapa lagi. Ajak Latupono


Sehingga lewat kegiatan ini di bentuklah mental, kreatifitas, kegigihan guna bisa menatap Indonesia emas di tahun 2045, ungkapan terima kasih pun di sampaikan Latupono, yang mana merasa kegiatan kegiatan guru - guru pada gugus satu Kecamatan Seram Barat sudah memotivasi kegiatan tersebut yang selama ini terasa sedang tidur. Tutur Latupono


Latupono pun mengakui dengan adanya kegiatan tersebut mengintropeksikan pihaknya yang selama ini tidak melaksanakan lagi kegiatan tersebut. Ucapnya


Kata Latupono" kegiatan olimpiade menyongsong 17 Agustus dirgahayu kemerdekaan ini, siklusnya sudah di tetapkan pemerintah pusat dan endingnya sudah sejak bulan Januari awal tahun sementara puncaknya tepat di Agustus. Ungkap Latupono


Dalam harapan-nya Latupono mengatakan bahwa" baik Kota Piru, maupun Kecamatan Seram Barat harus menjadi mercusuar pengembangan implementasi kurikulum merdeka se-Kabupaten Seram Bagian Barat.


Lepas dari Latupono, hal lain pun di sampaikan oleh Ny. Ate Kuhuwael.S.Pd sebagai ketua KKG gugus satu Seram Barat saat di temui awak Media Globaltimur.com usai acara pembukaan mengatakan bahwa" kegiatan tersebut dalam rangka menyongsong HUT Dirgahayu RI ke - 79.

Foto : Ny. Ate Kuhuwael.S.Pd ketua KKG gugus 1 seram barat

Di katakan-nya" kegiatan tersebut bertujuan guna mencari bibit generasi muda yang berprestasi, bisa mengembangkan bakad dan minat dari anak - anak yang ada di seram Barat dalam bidang Seni Budaya serta olah raga. Ucap Kuhuwael


Kuhuwael juga menyebutkan" sebanyak kurang lebih tiga ratus siswa yang turut ambil bagian sebagai peserta, Yang datangnya dari enam SD di Kecamatan Seram Barat Kota Piru.


Motifasi yang mendorong KKG gugus satu Seram Barat melaksanakan kegiatan tersebut yakni" mengembangkan dan menjalankan kembali kegiatan gugus yang sudah fakum kurang lebih beberapa tahun lalu, sehingga lewat kegiatan ini bisa terdorong untuk terus melakukan kegiatan yang sama di setiap tahun-nya. Sebut Kuhuwael. (V374)

×
Berita Terbaru Update