Foto : Viky Adrian dari Kelas XI
SBB - Globaltimur.com - Menyambut Dirgahayu RI ke - 79, Pemerintah Kabupaten Seram Bagian Barat lewat Dinas Pariwisata menyelenggarakan lomba seni lukis pada tembok "Mural" melibatkan peserta dari SMA/SMK se-Kabupaten Seram Bagian Barat sebanyak 20 siswa sebagai peserta.
Kegiatan lomba Mural yang di selenggarakan Dinas Pariwisata Kabupaten Seram Bagian Barat itu, memotivasi SMA Negeri 6 Seram Bagian Barat dengan menurunkan satu siswa terbaik untuk mengikuti kegiatan lomba tersebut.
Siswa yang di turunkan SMA Negeri 6 SBB itu yakni" Viky Adrian dari Kelas XI, dengan Wali Kelas-nya Molly Hahijary, S.Pd, siswa tersebut putra kelahiran Uhe 24 April 2008, mengikuti lomba Mural dengan nomor peserta 17, di dampingi oleh dua pendamping Talib Marasabessy dan Rajab.
Satu kebanggaan pihak Sekolah SMA Negeri 6 SBB menurunkan siswa terbaik mengikuti lomba Mural, atas gagasan dan motivasi Kepala Sekolah dari ratusan siswa.
Kata Kepala Sekolah SMA Negeri 6 SBB Halima Syukur, S.Pdi, M.Pd kepada Globaltimur.com pagi tadi saat di hubungi menyampaikan" pihaknya menurunkan satu siswa terbaik, yang di nilai layak dan memiliki kemampuan untuk melukis. Ujar Kepsek
Kepsek tidak berharap banyak, hanya bisa berikan support, San dukungan bahkan topangan dari semua siswa SMA Negeri 6 SBB serta dewan guru, sehingga lewat semangat dan dorongan semua pihak sekolah, siswa tersebut tetap optimis untuk meraih juara.
Foto : Kepala Sekolah SMA Neg. 6 SBB |
Kepsek juga menyebutkan" pihaknya bersyukur dan bangga jika hasilnya nanti siswa SMA Negeri 6 SBB yang di turunkan mengikuti lomba Mural tersebut bisa meraih juara, maka itu adalah sebuah kebanggaan siswanya bisa meraih juara di tingkat Kabupaten. Sebut Kepsek
Secara pribadi dan pimpinan pada sekolah SMA Negeri 6 SBB ia akan terus berikan penyemangat pada setiap siswa dalam mengikuti lomba apa saja di tingkat Kabupaten bahkan jika bisamke tingkat Provinsi, tetap pihaknya akan berikan support dan dukungan. Ungkapnya (V374)