Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

SELAMAT DATANG DI MEDIA ONLINE GLOBAL TIMUR NEWS

Iklan

SELAMAT DATANG DI MEDIA ONLINE GLOBAL TIMUR NEWS

Kel. Besar Hena Hetu Di SBB Menggelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445. H Tahun 2024

Jumat, 11 Oktober 2024 | 00:56 WIT Last Updated 2024-10-10T15:56:25Z

Foto : Kel. Besar Hena Hetu di SBB peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H tahun 2024

Piru
, Globaltimur.com - Persekutuan Keluarga Besar Orang Basudara Leihitu-Salahutu Hena Hetu yang berada di Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB), khususnya di Kota Piru, menggelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H tahun 2024. 


Acara ini berlangsung di Pendopo Bupati SBB pada Kamis (10/10/24) sekitar pukul 20:30 WIT.


Kegiatan tersebut dihadiri oleh Pj. Bupati SBB, Dr. A. Jais Ely, ST., M.Si., yang juga menjabat sebagai Ketua DPP Persekutuan Keluarga Besar Orang Basudara Hena Hetu Provinsi Maluku. Beliau didampingi oleh Ny. Anita Jais Ely. Turut hadir pula Hj. Mansur Tuharea beserta tokoh-tokoh penting lainnya.


Persekutuan Keluarga Besar Hena Hetu di SBB, khususnya di Kota Piru, terdiri dari sekitar 200 orang anggota, belum termasuk yang tersebar di seluruh wilayah kabupaten SBB di berbagai desa dan dusun.


Dalam sambutannya, Pj. Bupati SBB, Dr. A. Jais Ely, menekankan pentingnya silaturahmi dan saling mendukung antar sesama. 


“Saat ini kita berkumpul untuk bersilaturahmi, saling menyapa, dan memperkuat persaudaraan. Hena Hetu adalah paguyuban adat yang mengajarkan kita untuk saling merangkul, bukan untuk saling menjatuhkan,” ungkapnya.


Beliau juga menyoroti pentingnya meneladani organisasi paguyuban besar lainnya yang saling mendukung dan bekerja sama. 


"Kita bisa mencontoh dari organisasi besar seperti KKSS (Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan), yang memiliki solidaritas tinggi. Kita di Hena Hetu harus belajar untuk saling mendukung dan bukan saling menjatuhkan,” tambahnya.


Acara ini, lanjutnya, juga merupakan momen penting untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dan meneladani ajaran serta akhlak mulia Rasulullah. 


“Peringatan Maulid Nabi adalah momen untuk kita mengikuti jejak dan suri teladan beliau dalam kehidupan sehari-hari,” tegasnya.


Acara berlangsung khidmat dengan penuh semangat kebersamaan, menjadi pengingat pentingnya menjaga persatuan dan kebersamaan di kalangan masyarakat Hena Hetu, baik di Kota Piru maupun di wilayah SBB pada umumnya. (V374)

×
Berita Terbaru Update