Notification

×

Iklan

SELAMAT DATANG DI MEDIA ONLINE GLOBAL TIMUR NEWS

Iklan

SELAMAT DATANG DI MEDIA ONLINE GLOBAL TIMUR NEWS

Ini Kata Pj. Walikota Ambon Dalam Safari dan Ibadah Syukur Natal Pemkot Ambon Bersama Masyarakat Negeri Tawiri

Kamis, 28 Desember 2023 | 13:07 WIT Last Updated 2024-02-27T15:01:07Z


Ambon
- Global Timur News - Pemerintah Kota Ambon bersama dengan masyarakat Negeri Tawiri melakukan Safari dan Ibadah Syukur Natal, dengan mengusung tema "Kami Datang Untuk Menyembah Yesus Sang Raja - Matius 2:1-12" bertempat di Kantor Negeri Tawiri Kecamatan Teluk Ambon, Kamis (28/12/23).

Ibadah Natal yang dipimpin oleh Ketua Majelis Jemaat GPM Tawiri Pdt. Victor. Ch. Lesbata S.Si, berlangsung meriah dan penuh sukacita.


Dalam sambutannya, Pj. Walikota Ambon Bodewin Wattimena menyampaikan ucapan selamat Natal kepada masyarakat Negeri Tawiri. Ia berharap semoga damai Natal memberikan semangat motivasi bagi semua orang untuk merubah perilaku, diri, dan cara berfikir, sesuai dengan ajaran Yesus sang putra Natal.




Bodewin juga menekankan, pentingnya menghadirkan Raja Definitif di Negeri Tawiri. Ia meminta dukungan dari semua pihak untuk menyelesaikan persoalan tersebut. Pemerintah kota Ambon hanya akan memfasilitasi dan mendukung apa yang dilakukan oleh badan Saniri dan pihak terkait. Bodewin berharap agar Badan Saniri Negeri Segera berproses untuk menghadirkan Raja Definitif.



Setelah Safari Natal dan Ibada Syukur, Pj. Walikota Ambon secara simbolis menyerahkan 100 paket sembako kepada masyarakat yang kurang mampu. Acara juga dilanjutkan dengan program Wajar "Walikota Jumpa Rakyat". (DLN)

×
Berita Terbaru Update