Foto : Kapolres SIKKA pimpin sertijab
SIKKA - Globaltimur.com - Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Wakapolres yang lama KOMPOL RULIYANTO J.P PAHROEN, S. Sos, SIK di ganti dengan Wakapolres yang baru KOMPOL NOFI POSU, SH, SIK, MH , Senin 23/9/2024 , berlangsung penuh Haru.
Upacara yang dipimpin langsung oleh AKBP Hardi Dinata H S. I. K. M. M. Itu bertempat di lapangan upacara Polres Sikka yang beralamat di jalan Jenderal Ahmad Yani 1 Maumere Kel. Kota Baru Kec. Alok Timur Kab. Sikka, dengan menghadirkan, Para Kabag Polres Sikka, Para Kasat Polres Sikka, Wadanyon B Pelopor Maumere, Para Kapolsek Jajaran Polres Sikka, serta Para Kasi / KBO Polres Sikka, dan Para Perwira Polres Sikka, Ketua Bayangkari Cabang Sikka bersama pengurus bayangkari, dan Anggota Polres Sikka.
Yang menjadi perwira upacara sertijab itu adalah Kabag SDM Polres Sikka AKP SUSANTO, SE.
Dalam upacara sertijab itu Kapolres Sikka AKBP HARDI DINATA H, S. I. K. M. M.mangatakan, serah terima jabatan ini didasarkan atas surat Keputusan Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur Nomor : KEP 461 / VIII / 2024 tentang PEMBERHENTIAN DARI DAN PENGANGKATAN DALAM JABATAN DI LINGKUNGAN POLDA NTT.
Lanjut kapolres,, dirinya bersama jajaran Polres Sikka mengucapkan terima kasih untuk dedikasi tinggi dari pejabat yang lama selama bertugas di Polres Sikka. Bahwa selama bertugas di Polres Sikka, tentunya menemukan berbagai hal baik itu tentang hal - hal baik maupun yang kurang baik. Karena itu, pesan Kapolres Sikka agar kalau ada yang kurang berkenan untuk ditinggalkan di Maumere dan hal hal yang baik lanjutkan itu ketempat tugas yang baru. Sedangkan untuk pejabat yang baru, Kapolres meminta agar dapat menyesuaikan diri di lingkungan Polres Sikka, tandasnya. (V374)